BERITA BOGOR -Kaulinan Urang Lembur Alimpaido patut diwariskan guna lestari nilai budaya dalam mewujudkan Kabupaten Termaju di Indonesia.
.
Dalam sambutan Kepala Disbudpar Kabupaten Bogor, disampaikan oleh Kabid Obyek Wisata Dirmansyah bahwa kegiatan Kaulinan Urang Lembur Alimpaido sebagai upaya pelestarian terhadap kearifan lokal, sekaligus pengembangan kepariwisataan. Melalui daya tarik penyelenggaraan Kaulinan Urang Lembur yang dikemas menjadi salah satu atraksi wisata ini diharapkan memiliki nilai tambah sosial, ekonomi dan lingkungan untuk mewujudkan pembangunan pariwisata yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
“Alimpaido perlu dilestarikan dan dikembangkan sebagai budaya daerah yang dapat memberikan kontribusi
yang cukup signifikan dalam mewarisi budaya bangsa sehingga masyarakat kembali kepada jati dirinya. Disamping itu pula mampu
memberikan kontribusi daya tarik disektor pariwisata dan pendapatan
asli daerah, sebagaimana salah satu penciri Kabupaten Termaju di Indonesia,” harapnya, Selasa (17/6/2014).
Sebelumnya, Kepala Seksi Budaya pada Disbudpar Kabupaten Bogor, Agus Priyatna menambahkan kegiatan ini bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Bogor dalam melestarikan pariwisata dan
permainan tradisional, sekaligus mencari bakat berprestasi untuk
mewakili
Kabupaten Bogor dalam lomba di tingkat Jawa Barat.
Menurutnya, masing-masing regu yang berasal dari 40 Kwaran Pramuka se Kabupaten Bogor mengikuti rangkaian perlombaan egrang, engkle, rorodaan, parepet jengkol, bdil jepret, kelom batok, sorodot gaplok, dimainkan secara estafet oleh regu. “Kegiatan
Alimpaido tahun ini bertema Nostalgia permainan anak jaman dahulu ysng kini hampir punah. Lomba permainan tradisional ini mengedepankan aspek keseimbangan, kecepatan, kekuatan, strategi, konsentrasi dan kekompakan,” katanya.
Dalam lomba kali ini, Kecamatan Ciampea meraih juara pertama, Kecamatan Tajurhalang meraih juara kedua, Kecamatan Tenjolaya meraih juara ketiga. Sedangkan Harapan I diraih Kecamatan Gunung Putri, Harapan II diraih Kecamatan Cibinong, Harapan III diraih Kecamatan Nanggung, serta hadiah hiburan dipersembahkan untuk Kecamatan Kemang. (ice) Editor: Annisa