BERITA BOGOR – Pemerintah Desa Jatisari Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Desa Tanggap Covid-19. Kepala Desa Jatisari, H. Atu Anshori, S.E., menyampaikan laporan kegiatan sampai dengan tanggal 27 April 2020.
Kepala Desa Jatisari, H. Atu Anshori, S.E., menjelaskan Pemerintahan Desa Jatisari telah melakukan penyemprotan disinfektan ke setiap permukiman warga, fasilitas umum dan rumah ibadah.
Satgas Tanggap Covid-19 di setiap RW juga telah melakukan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat agar tidak keluar rumah dan bila harus keluar wajib menggunakan masker.
Di setiap RW juga menyediakan tempat cuci tangan di fasilitas umum dan sarana ibadah. Pemerintah Desa dan Karang Taruna telah bergerak melakukan sosialisasi pencegahan dan memutus mata rantai Covid-19, dengan melibatkan unsur RT, RW, Kepala Dusun bersinergi dengan Babinkamtibmas dan Babinsa.
Menurutnya, Relawan Satgas Covid-19 yang ada disetiap RW bergerak sesuai prosedur protokol kesehatan. “Jika ada warga yang terindikasi atau terpapar Covid-19, maka dilakukan kerjasama dengan Pihak Puskesmas Cileungsi untuk segera di bawa ke RSUD Cileungsi. Dan, belum ada warga yang dilaporkan terpapar Covid-19,” jelasnya, Senin (27/04/2020)
Pihaknya juga telah membagikan 9000 masker secara gratis kepada masyarakat. “Relawan Satgas Covid Desa Jatisari sebanyak 77 Orang selalu aktif dalam Tanggap Covid-19, sekaligus pendampingan warga masyarakat selama Pandemi Covid-19,” tutupnya. (*)
Laporan: Mannes/Reporter