BERITA BOGOR – Sinergi dan Kolaborasi dalam mewujudkan Siklus Tertutup Pertanian Organik Terpadu dan Pengurangan Sampah disumber dengan mengoptimalkan pemanfaatan lahan fasum perumahan Mutiara Bogor Raya Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur Kota Bogor.
KWT Berkah MBR Katulampa Botim Kota Bogor
Pengurus KWT Berkah MBR Katulampa Botim yang telah bersinergi bersama Pokdakan Buiata MBR dan KSM TPS 3 R MBR dalam mengimplementasikan Siklus Tertutup Pertanian Organik Terpadu dan Pengelolaan Sampah di sumber melalui ABCDE di Fasum Perumahan Mutiara Bogor Raya / MBR seluas 1.200 m2 RW 15 dan 16 serta 17 Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur.
Mudah2an bantuan program Pekarangan Pangan Lestari / P2L di Kota Bogor dari Aspirasi Komisi 4 DPR RI Fraksi Gerindra dan Golkar sebanyak 16 CPCL bisa dilaksanakan sesuai rencana di Tahun 2020.
@ 50 jt per Kelompok Tani untuk kegiatan :
1. Rumah Bibit.
2. Demplot Kebun.
3. Demplot Pekarangan Anggota.
4. Sarana Prasarana pendukung untuk olahan.
GREEN COMMUNITY Atribut Hijau Program Pengembangan Kota Hijau / P2KH di Sektor Pertanian :
1. KSM TPS 3 R MBR mengelola Sampah Organik dan Non Organik di RW 15 dan 16 serta 17 (LR / Layanan Rumah lebih dari 1.000 KK).
2. Pokdakan Budiata MBR memanfaatkan Sampah Organik untuk Budidaya Maggot Organik dan Budidaya Lele (Manik Bule).
3. KWT Berkah Mandiri memanfaatkan Bekas Maggot /Kasgot untuk budidaya sayuran dan buah hortikultura serta sampah non organik untuk pewadahan / pembibitan (salah satu CPCL Pekarangan Pangan Lestari /P2L TA 2020).
adv