BERITA BOGOR – Pada H-3 menjelang Hari Raya I’dul Fitri 1441 Hijriyah, terjadi lonjakan arus lalulintas yang cukup signifikan. Terpantau di jalan Raya Puncak Pospam Pasar Cisarua dan Rindu alam. kepadatan terjadi dipusat pasar dan pertokoan , didominasi kendaraan pribadi Roda empat dan Roda dua.
Untuk mengantisipasi hal tersebut, Asep Sunarya, Ketua Team Reaksi Cepat Tagana Kabupaten Bogor mengungkapkan langkah yang diambil oleh petugas Pospam berupa teguran sampai dilakukannya tilang oleh pihak Kepolisian lalulintas kepada pengendara yang mengabaikan protokoler kesehatan.
Kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak diperiksa tergantung kepentingan. “Yang jelas, kalau ada indikasi mudik dan ada kesan jalan jalan, langsung di suruh putar balik ke arah Jakarta. Untuk kendaraan dari arah Cianjur harus patuhi PSBB, Pake masker dan jaga jarak, Paparnya.
Unsur pengamanan terdiri dari pihak Kepolisian, TNI, Dishub dan Tagana kabupaten Bogor. “Menjelang waktu buka puasa khusus hari ini kita membagikan kurang lebih 700 takjil dari Ditjenhubdat untuk diberikan kepada pengendara yang melintas,” tutupnya. (goy)