BERITA BOGOR – Tempe Bluwek Ditemukan Di Desa Desa Cimanggu 1 Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor. Tersiar kabar melalui sejumlah whatapp grup (WAG), Selasa (22/6/2020) pukul 06. WIB.
Tempe yang sudah tidak layak dikonsumsi tersebut, kemudian diketahui merupakan bantuan yang disalurkan melalui Agen untuk warga penerima bantuan. “Astaghfirulloh, saya akan cek lapangan, apakah tahu e-warong nya?,” tulis pemilik nomor WhatsApp dengan foto profil Kadinsos Kabupaten Bogor.
Tempe Bluwek, warna tempe sudah kusam dan tidak layak konsumsi
Beredarnya temuan ini juga membuat anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor, Ruhiyat Sujana, langsung terjun ke lapangan melakukan penelusuran lebih lanjut. “Sedang ditelusuri,” tulis Wakil Rakyat yang di sapa Kang RS ini.
Sementara warga WAG ramai mempertanyanyakan adanya bantuan pemerintah dalam bentuk tempe dengan kualitas buruk untuk warga penerima bantuan. “Kalau ga salah itu bantuan BPNT ya?,” tanya seorang peserta WAG, yang dikomentari oleh sejumlah peserta lainnya. (als)
BACA JUGA : https://beritabogor.com/program-bpnt-bertransformasi-jadi-program-sembako/